Sementara, Antonio Banderas meraih gelar Aktor Terbaik, dan Emily Beecham mendapai gelar Aktris Terbaik di ajang yang sama.
'Parasite' merupakan film komedi gelap tentang sebuah keluarga dari kalangan menengah ke bawah yang pandai menipu.
"Saya hanya anak kecil yang gila film sejak umur 12 tahun," kata Bong, dikutip dari AFP, Minggu (26/5).Bong mengatakan filmnya mencerminkan kenyataan zaman.
"Saya sangat menghargai film-film yang menangani masalah politik berat dengan sangat serius, tetapi saya lebih suka mencampurnya dengan humor," kata Bong, dikutip dari Reuters.
"Sementara mereka tertawa, saya ingin mereka dihantam pisau yang tersembunyi di balik saku mereka saat mereka tidak memperkirakannya," ia menambahkan.
Karakter Angry Birds dalam gelaran Cannes 2019. (REUTERS/Stephane Mahe)
|
Film ini bahkan mengalahkan karya garapan sutradara, Hollywood kawakan, Quentin Tarantino, yang menduetkan Brad Pitt dan Leonardo DiCaprio, 'Once Upon a Time in Hollywood'.
Bong Joon-ho sendiri tampil di festival pada tahun 2017 dengan 'Okja' produksi Netflix, atau tahun ketika raksasa streaming itu dilarang ikut kompetisi.
Film terbaik kedua, alias peraih Grand Prix, adalah 'Atlantics' karya Mati Diop asal Prancis. Dia menjadi perempuan kulit hitam pertama yang bisa berkompetisi untuk gelar tertinggi di Cannes.Film ini sendiri bercerita tentang hantu dan migran dari Senegal yang sekarat di lautan.
Diop mengatakan kemenangan itu bukan yang terpenting dalam benaknya. Baginya, yang terpenting secara simbolis adalah pengakuan.
"[Penghargaan] itu bukan benar-benar milik saya, tetapi saya tak masalah menjadi orang tersebut, menjadi wanita itu," kata Diop.
Aktor Spanyol Antonio Banderas. (REUTERS/Jon Nazca)
|
Film ini berkiah tentang seorang remaja yang jatuh di bawah pengaruh seorang penceramah ujaran kebencian Islamis.
"Terima kasih kepada juri karena mengenali film ini, yang kami lihat sebagai syair pujian kehidupan," kata Dardenne.
Kakaknya, Jean-Pierre, mengatakan film itu menawarkan visi yang optimistis "di masa-masa gelap dan sulit ini dengan populisme yang terus meningkat.
Aktor dan Aktris
Pada ajang yang sama, bintang berkebangsaan Spanyol, Antonio Banderas, membawa pulang gelar aktor terbaik untuk film autobiografi sutradara kenamaan Pedro Almodovar, 'Pain and Glory'.
"Saya menghormatinya, saya mengaguminya, saya mencintainya, dia adalah mentor saya dan dia telah memberi saya begitu banyak hal sepanjang hidup saya sehingga penghargaan ini jelas harus didedikasikan kepadanya," kata Banderas, yang lekat dengan film 'The Mask of Zorro' dan 'Desperado' itu.
Sementara, talenta asal Inggris, Emily Beecham, menggondol gelar Aktris Terbaik untuk perannya dalam film fiksi ilmiah, 'Little Joe'.
Beecham berperan sebagai Alice, seorang ibu tunggal yang agak penyendiri yang sedang mengembangkan tanaman rekayasa genetika yang dirancang untuk membuat orang bahagia. Film ini juga dibintangi oleh Ben Whishaw.Dia merupakan satu dari empat aktris Inggris yang memenangkan hadiah ini, setelah Helen Mirren, Brenda Blethyn, dan Kathy Burke.
Ajang Cannes pun memiliki kategori Hadiah Juri (Jury Prize) yang kali ini jatuh kepada dua film, yakni Les Misérables dan Bacurau.
Sutradara Prancis Celine Sciamma memenangkan penghargaan Skenario Terbaik untuk 'Portrait of a Lady on Fire'.
Piala utama di Cannes. (REUTERS/Regis Duvignau)
|
Berikut daftar pemenang Festival FIlm Cannes ke-72:
- Palme d'Or: 'Parasite' karya Bong Joon-ho (Korea Selatan) - Grand Prix: 'Atlantics' karya Mati Diop (Prancis)
- Jury Prize: 'Les Miserables' karya Ladj Ly (Prancis dan 'Nighthawk' karya Kleber Mendonca Filho (Brasil)
- Sutradara Terbaik: Jean-Pierre and Luc Dardenne (Belgium) untuk film' Young Ahmed'
- Aktris Terbaik: Emily Beecham (Inggris) dalam film 'Little Joe'
- Aktor Terbaik: Antonio Banderas (Spanyol) dalam film 'Pain and Glory'
- Special Mention: 'It Must Be Heaven' milik Elia Suleiman
- Skenario Terbaik: 'Portrait of a Lady on Fire' karya Celine Sciamma (Prancis)
[Gambas:Video CNN] (arh)
http://bit.ly/2HDvaKJ
May 26, 2019 at 12:51PM from CNN Indonesia http://bit.ly/2HDvaKJ
via IFTTT
No comments:
Post a Comment