Pages

Tuesday, January 22, 2019

Tontowi/Liliyana Lolos ke Babak Kedua Indonesia Masters 2019

Jakarta, CNN Indonesia -- Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2019 setelah menang melawan Pranaav Chopra/Reddy Sikki, 21-15, 21-15 pada Senin (21/1).

Pada gim pertama,Tontowi/Liliyana sempat mendapatkan perlawanan ketat di paruh awal laga ketika diimbangi pada skor 4-4 dan berlanjut pada 7-7. Namun setelah itu Tontowi/Liliyana mampu merebut lima poin beruntun untuk unggul 12-7.

Tontowi/Liliyana terus memperbesar keunggulan hingga tujuh poin, 18-11 dan berlanjut menjadi 20-15. Tontowi/Liliyana langsung berhasil memanfaatkan game point pertama yang mereka dapatkan untuk menutup gim pertama dengan skor 21-15.

Di gim kedua, Tontowi/Liliyana mendapatkan perlawanan yang lebih sengit dari Pranaav Chopra/Reddy Sikki. Tontowi/Liliyana sempat tertinggal 2-5 dan kemudian berlanjut jadi 5-10.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil lolos ke babak kedua Indonesia Masters.Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil lolos ke babak kedua Indonesia Masters. (Dok. Humas PBSI)
Tontowi/Liliyana sempat berhasil menyamakan kedudukan menjadi 10-10 namun kembali tertinggal 11-14. Dalam situasi tertekan, Tontowi/Liliyana berhasil merebut delapan poin beruntun pada angka 13-15 sehingga mereka langsung menyudahi laga lawan Pranaav/Reddy dengan skor 21-15.

Pada pertandingan sebelumnya, Praveen Jordan/Melati Daeva juga mampu melangkah ke babak selanjutnya. Praveen/Melati menang atas He Jiting/Du Yue dengan skor 21-19, 21-23, 23-21 dalam duel ketat yang berlangsung selama 1 jam 8 menit.

Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja juga mampu lolos dari babak pertama dengan mengalahkan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing dari Malaysia, 21-12, 13-21, 21-18.

Namun Ronald/Debby Susanto kalah di babak pertama di tangan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich, 15-21, 13-21. (TTF/ptr)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2FIoVFL
January 23, 2019 at 05:08AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2FIoVFL
via IFTTT

No comments:

Post a Comment