Pages

Sunday, February 17, 2019

TKN Yakin Jokowi Cetak 6-0 di Debat Capres Kedua

Jakarta, CNN Indonesia -- Juru bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Arya Sinulingga yakin kalau capres nomor urut 01 itu akan menang telak dalam debat capres kedua Pilpres 2019, Minggu (17/2), menghadapi capres nomor urut 02, Prabowo Subianto.

Ibarat pertandingan sepak bola, Arya menyebutkan Jokowi bisa mencetak enam gol tanpa balas, dalam enam segmen yang tersedia dalam debat kedua malam ini.

"Bisa enam kosong. Yakin saya enam kosong," kata Arya di lokasi nobar debat capres di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Minggu (17/2).

"Karena [tema debat] ini adalah hal yang sudah dilakukan Jokowi semua. Dan Jokowi sudah punya visi ke depan. Sudah banyak dikerjakan. Kalau Anda banyak kerja, bangun tidur ditanya juga langsung bisa jawab," lanjutnya.

Keyakinan Arya bahwa Jokowi akan fasih dalam debat kedua juga muncul dengan menyebutkan bahwa kali ini capres nomor urut 01 itu tidak melakukan simulasi seperti pada debat pertama lalu.

Jokowi, disebut Arya, hanya melakukan diskusi sebagai persiapan untuk malam nanti.

"Kemarin kami diskusi bersama kawan-kawan dan Jokowi. Memang itu sudah beliau kerjakan, jadi santai banget. Nanti lihat deh siapa yang bawa catatan siapa yang tidak bawa catatan," kata Arya.

"Jokowi sangat siap, nanti akan banyak kejutan," lanjut Arya tanpa ingin menjabarkan lebih lanjut.

Capres nomor urut 01 Joko Widodo disebut TKN akan dengan mudah memenangkan debat kedua Pilpres 2019, Minggu (17/2).Capres nomor urut 01 Joko Widodo disebut TKN akan dengan mudah memenangkan debat kedua Pilpres 2019, Minggu (17/2). (CNN Indonesia/Andry Novelino)

Debat capres kedua yang berlangsung Minggu (17/2) malam di Golden Ballroom Hotel Sultan akan mempertemukan capres nomor urut 01 Joko Widodo dengan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto. Acara itu akan dimulai pukul 20.00 WIB.

Kedua capres tersebut akan bertarung ide, visi, dan misi dalam tema yang mengangkat topik energi dan pangan, sumber daya alam dan lingkungan hidup, serta infrastruktur.

KPU tetap menyiapkan enam segmen pada debat yang mencakup: penyampaian visi-misi (segmen 1), pertanyaan tim panelis (segmen 2-3), debat eksploratif dengan pemantik diskusi berupa video singkat, capres tarung bebas, dan kemudian pernyataan penutup.

Debat kedua ini bakal dipandu oleh moderator Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki.

[Gambas:Video CNN] (jnp/end)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2SHbJry
February 18, 2019 at 12:11AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2SHbJry
via IFTTT

No comments:

Post a Comment