Pages

Tuesday, January 8, 2019

Piala Asia 2019: Arab Saudi Hancurkan Korea Utara

Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Arab Saudi berhasil mengalahkan timnas Korea Utara dengan skor telak 4-0 pada laga Piala Asia 2019, Selasa (8/1).

Arab Saudi mencetak gol pertama pada menit ke-28 lewat Hattan Sultan Babhir. Setelah menerima bola dari Abdulaziz Al Bishi, Babhir bergerak di sisi kanan pertahanan Korea Utara. Tanpa diduga, Babhir melepaskan tendangan dari sudut yang cukup sulit. Bola meluncur deras ke tiang jauh tanpa bisa dibendung oleh kiper Korea Utara, Ri Myong-Guk.

Arab Saudi menggandakan keunggulan di menit ke-37. Umpan tendangan bebas yang dilepaskan Hussain Al Mogahwi berhasil diteruskan menjadi gol oleh Mohammed Al Fatil.

Babak pertama semakin buruk untuk Korea Utara lantaran salah satu pemain mereka, Han Kwang-Song dousir keluar oleh wasit Peter Green lantaran mengantongi dua kartu kuning.

Arab Saudi tampil dominan di laga lawan Korea Utara.Arab Saudi tampil dominan di laga lawan Korea Utara. (Karim Sahib / AFP)
Tertinggal dua gol dan harus bermain dengan 10 pemain, Korea Utara kesulitan memberikan perlawanan seimbang untuk Arab Saudi. Arab Saudi justru bermain dengan makin percaya diri di paruh akhir laga ini.

Arab Saudi mampu memperbesar keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-70 lewat Salem Al-Dawsari. Setelah menerima umpan dari Al Bishi, Al-Dawsari mengecoh satu pemain Korea Utara sebelum akhirnya melepaskan tembakan. Kiper Korea Utara hanya terpana menyaksikan bola masuk ke gawang.


Arab Saudi lalu melengkapi pesta kemenangan dengan gol keempat di menit ke-87 lewat gol yang dicetak oleh ujung tombak mereka, Fahad Al-Muwallad. Skor 4-0 bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan Pemain

Arab Saudi (4-1-4-1)

Mohammed Al Owais; Mohammed Al Burayk, Ali Albulayhi, Mohammed Al Fatil, Yasir Al Shahrani (Hamdan Al Shamrani 82); Abdullah Otayf; Hattan Sultan Babhir (Mohammed Al Saiari 78), Salem Al-Dawsari, Abdulaziz Al Bishi (Abdulrahman Ghareeb 71), Hussain Al Mogahwi; Fahad Al-Muwallad

Korea Utara (5-4-1)

Ri Myong-Guk; Kim Chol-Bom, Kim Song-Gi, An Song-Il (Kim Kyong-Hun 46), Ri Il-Jin, Jang Kuk-Chol (Ri Chang-Ho 56); Han Kwang-Song, Ri Un-Chol, Ri Yong-Jik (Rim Kwang-Hyok 90), Jong Il-Gwan; Pak Kwang-Ryong (ptr)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2TwitnS
January 09, 2019 at 07:55AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2TwitnS
via IFTTT

No comments:

Post a Comment