Pages

Saturday, February 16, 2019

Tonito: Ronaldo Sering Menolak Berhenti Latihan

Jakarta, CNN Indonesia -- Mantan pesepakbola asal Spanyol, Tonito, menceritakan momen lucu ketika masih menjadi rekan setim Cristiano Ronaldo di klub asal Portugal Sporting Lisbon.

Tonito sempat menjadi rekan setim Ronaldo di Sporting pada musim 2002/2003. Pada musim itu Tonito yang pernah memperkuat Tenerife pernah 25 kali bermain dengan Ronaldo sebelum CR7 direkrut Manchester United pada 2003.

Dalam wawancara dengan Gazzetta dello Sport, Tonito mengaku sudah melihat tanda-tanda Ronaldo akan menjadi salah satu pesepakbola terbaik sepanjang sejarah di awal kariernya bersama Sporting.

"Ronaldo masih bocah, tapi dia sudah terlihat seperti sosok hebat saat ini: rendah hati, ambisius, penuh determinasi, dan sangat profesional," ujar Tonito dikutip dari AS.

Cristiano Ronaldo sudah mencetak 19 gol di Serie A Liga Italia.Cristiano Ronaldo sudah mencetak 19 gol di Serie A Liga Italia. (REUTERS/Massimo Pinca)
Lebih lanjut Tonito mengatakan Ronaldo sudah berusaha menunjukkan kehebatan di awal karier bersama Sporting, bahkan saat menjalani latihan. Kondisi itu membuat Tonito sering memberi nasihat kepada penyerang Juventus tersebut.

"Saat latihan dia sering berusaha mengalahkan pemain senior, dan saya bilang ke dia, 'Tenang, jangan terlalu sering melakukannya'. Saya katakan, 'Ayo Ronaldo, saatnya berhenti'," ucap Tonito.

Tonito kemudian mengungkap cerita lucu terkait kebiasaan Ronaldo yang 'gila' dalam menjalani latihan. Tonito mengaku sering direpotkan Ronaldo yang menumpang mobilnya.

"Saya biasa memberi Ronaldo tumpangan [ke tempat latihan dan pulang]. Tapi, saya harus menunggu sekitar satu jam di tempat latihan, karena dia tidak pernah mau meninggalkan tempat latihan. Saya menggedor kaca gym dan mengatakan, 'Ayo, Ronaldo, sudah waktunya berhenti. Sudah malam'," ucap Tonito.

Ronaldo terus menunjukkan penampilan terbaik bersama Juventus meski sudah 34 tahun. Ronaldo kini menjadi top skor Serie A Liga Italia dengan 19 gol setelah mencetak satu gol saat melawan Frosinone, Jumat (14/2). (har)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2GM2YFf
February 17, 2019 at 03:13AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2GM2YFf
via IFTTT

No comments:

Post a Comment