Di sisi lain, film Extreme Job pun mengalami penurunan jumlah penjualan tiket meski masih menempatkan film komedi aksi itu di urutan pertama.
Film Alita: Battle Angel tampaknya ditinggalkan oleh penonton Korea. Pekan ini, film garapan James Cameron tersebut turun satu peringkat di posisi tiga.
Penurunan Alita: Battle Angel ini ditengarai dari kemunculan film lokal Innocent Witness, menurut data Dewan Perfilman Korea.
5. The Odd Family: Zombie on Sale
Di posisi lima, ada film Korea The Odd Family: Zombie on Sale yang rilis 13 Februari 2019 dan mendapatkan jatah tayang di 610 layar di seluruh penjuru Korea Selatan.
Dengan jumlah layar tersebut, pada akhir pekan lalu film ini berhasil menjual tiket sebanyak 122 ribu dan mendapatkan US$917 ribu.
The Odd Family: Zombie on Sale mengisahkan kemunculan pria aneh datang ke sebuah desa yang damai tempat kediaman keluarga Man Deok dan membuat masyarakat setempat geger.
4. Happy Death Day 2 U
Dirilis bersamaan dengan Hari Valentine, Happy Death Day 2 U yang merupakan kelanjutan dari Happy Death Day (2017) dan masih mengikuti cerita Tree Gelbman (Jessica Rothe) menempati posisi nomor empat.
Di akhir pekan pertama, Happy Death Day 2 U berhasil menjual 215 ribu tiket dan mendulang US$1,6 juta di 657 layar seluruh penjuru Korea Selatan.
3. Alita: Battle Angel
Alita: Battle Angel kalah bertarung dengan film lokal sehingga pekan ini turun saru peringkat ke posisi tiga dengan penjualan tiket 243 ribu dan mendulang US$2,1 juta dari 687 layar di Korea.
Sejak dirilis pada pekan lalu, film garapan James Cameron ini telah mendapatkan US$14,7 juta dari 1,7 juta tiket yang sudah terjual.
2. Innocent Witness
Film Innocent Witness berhasil menarik minat publik Korea di akhir pekan debutnya dan sukses menjual 533 ribu tiket di 993 layar. Dengan angka penjualan tersebut, Innocent Witness berhasil mendulang US$4 juta.
Innocent Witness mengisahkan Soon Ho (Jung Woo Sung) yang merupakan pengacara miskin. Dia membela seorang tersangka kasus pembunuhan.
Kala mengurus kasus tersebut, Soon Ho bertemu dengan Ji Woo (Kim Hyang Gi) yang merupakan saksi satu-satunya dalam kasus pembunuhan tersebut. Akan tetapi, Ji Woo adalah seorang autisma.
1. Extreme Job
Extreme Job masih mampu mempertahankan posisi puncak di box office Korea meski mulai mengalami penurunan penjualan tiket usai sebulan menjadi fenomena.
Akhir pekan lalu, Extreme Job berhasil menjual 945 ribu tiket, turun 50 persen dari pekan lalu yang mencapai 1,8 juta tiket.
Dengan kondisi penjualan tiket tersebut, pekan ini Extreme Job mendulang US$7,2 juta, setengah dari pendapatan pekan lalu sebesar US$14,3 juta.
Meski mengalami penurunan 50 persen, film komedi aksi ini sudah tercatat sebagai film kedua terlaris sepanjang masa di Korea Selatan dengan total pendapatan mencapai US$111,5 juta atau sekitar 14,5 juta tiket terjual.
Extreme Job mengisahkan tim anti narkoba yang dipimpin oleh Kapten Go (Ryoo Seung Ryong) dan beranggotakan Jang Young Ho (Lee Dong Hwi), Ma (Jin Seon Kyu), Jae Hoon (Gong Myung), menyelidiki peredaran narkoba yang dijalankan oleh kartel internasional, Moo Bae (Shin Ha Kyun).
Namun di tengah penyelidikan, tim tersebut terpaksa menjalankan bisnis warung ayam yang tanpa diduga mendulang popularitas bagi mereka. Film ini sudah rilis di Indonesia di jaringan bioskop CGV dan Cinemaxx.
[Gambas:Youtube] (end)
https://ift.tt/2IqQGox
February 21, 2019 at 12:43AM from CNN Indonesia https://ift.tt/2IqQGox
via IFTTT
No comments:
Post a Comment