Pages

Friday, April 26, 2019

Matahari Bagi Dividen Rp933 Miliar, 85 Persen dari Laba

Jakarta, CNN Indonesia -- PT Matahari Department Store Tbk (LPFF) membagikan dividen sebesar Rp933,6 miliar kepada pemegang saham. Jumlah itu setara 85 persen dari laba bersih tahun 2018 yang sebesar Rp1,09 triliun.

Direktur Legal dan Sekretaris Matahari Department Store Miranti Hadisusilo mengatakan pembagian dividen telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan pada hari ini, Jumat (26/4).

"Sisa laba bersih sebesar Rp163,7 miliar dibukukan sebagai laba ditahan," katanya, Jumat (26/4).

Rencananya, dividen tersebut akan dibayarkan pada tanggal 29 Mei 2019. Dalam RUPST juga diputuskan perubahan susunan direksi dan komisaris


"Anggota direksi dan komisaris yang mengundurkan diri telah memiliki kesibukan masing-masing dan tidak dapat lagi menjalankan tugasnya sebagai anggota direksi dan dewan komisaris," tuturnya.

Direksi yang mengundurkan diri adalah Henry Jani Liando dan Widhayati Hendropurnomo. Sedangkan komisaris yang mengundurkan diri adalah Sigit Prasetya, niel Byron Nielsen, dan Surya Tatang.

Dengan demikian, maka susunan direksi dan dewan komisaris perseroan adalah sebagai berikut:


Dewan Direksi
Direktur Utama: Bunjamin J. Mailool
Wakil Direktur Utama Independen: Richard T. Gibson
Direktur: Christian Kurnia
Direktur: Andre Rumantir

Dewan Komisaris
Komisaris Utama Independen: John Bellis
Wakil Presiden Komisaris Independen: Roy N. Mandey
Komisaris: Rudy Ramawy
Komisaris: John Riady
Komisaris: William Travis Saucer (ulf/lav)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2vpaH5e
April 27, 2019 at 01:13AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2vpaH5e
via IFTTT

No comments:

Post a Comment